Halaman
▼
Minggu, 30 Januari 2011
Bolu Gulung Nanas
Ingredients :
3 butir Telur
3 sdm Terigu
3 sdm Gula Putih
2 sdm Mentega (dilelehkan)
2 sdm Susu bubuk
Bahan Selai Nanas :
1/4 kg nanas
150 gram gula putih (sesuai selera)
100 ml air
Directions :
1. Kocok telur dan gula sampai mengembang
2. Masukan terigu dan susu bubuk sedikit demi sedikit dgn mixer kecepatan rendah
3. Sesudah tercampur masukan mentega yang sudah dilelehkan.
4. Tuang ke dalam loyang yang sudah dioles margarin + terigu
5. Oven dengan suhu 150 derajat. tunggu sampai matang
6. Setelah matang angkat dan segera oles dengan selai nanas lalu digulung.
Cara membuat selai nanas :
- Campur nanas, gula dan air kemudian diblender.
- Setelah halus masak dengan api kecil sampai mengental
notes : terlihat matang atau tidaknya bolu tusuk pakai tusuk gigi, kalau sudah tidak menempel berarti bolunya sudah matang
My 1st AWARD
Pertama dapet award ini sama sekali gak ngerti..gak percaya..kenapa bisa dapet :)hehe Tapi seneeeeeeeeeeng banget...
Semoga aku bisa lebih rajin lagi ngebuat bento untuk Haura ^_^
Tumis Tahu Sawi putih (pecay)
Tahu Bandung memang gak ada duanya deh.... dan masakan ini salah satu favorit mam.. sayang papap&haura gak terlalu suka :(
Sawi putih / pecay yang ditumis setengah matang dan kalau dimakan masih kriuk-kriuk itu yang bikin mam kesengesem........
Ingredients :
Sawi putih diiris dengan panjang 2 cm
Tahu dipotong dadu
Bawang merah diiris
Bawang putih diiris
Cabe keriting diiris
Daun bawang diiris
Minyak goreng secukupnya
Descriptions :
Masukkan minyak goreng dan tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum lalu masukkan cabe keriting dan daun bawang. Masukkan potongan tahu setelah matang masukkan sawi putih, setlah matang segera angkat dan sajikan ^_^
Sawi putih / pecay yang ditumis setengah matang dan kalau dimakan masih kriuk-kriuk itu yang bikin mam kesengesem........
Ingredients :
Sawi putih diiris dengan panjang 2 cm
Tahu dipotong dadu
Bawang merah diiris
Bawang putih diiris
Cabe keriting diiris
Daun bawang diiris
Minyak goreng secukupnya
Descriptions :
Masukkan minyak goreng dan tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum lalu masukkan cabe keriting dan daun bawang. Masukkan potongan tahu setelah matang masukkan sawi putih, setlah matang segera angkat dan sajikan ^_^
Jumat, 28 Januari 2011
Tumis Sapi Maranggi
Masih ingat kan sate sapi maranggi yang beberapa lalu aku posting ?? nah ini versi tumisnya, awalnya sih karena di rumah gak ada tusuk sate ehh iseng ditumis aja supaya cepet n rasanya enak lohhhh... silahkan dicoba ^_^
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3 sdm air asam jawa
gula merah secukupnya
garam secukupnya
Directions :
Haluskan bumbu bawang putih, ketumbar dan garam lalu tumis sampai berbau harum. Masukkan daging sapi setelah daging berubah warna masukkan irisan gula merah dan air asam. Masak hingga matang ....
Ingredients :
500 gram daging sapi dipotong tipis5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3 sdm air asam jawa
gula merah secukupnya
garam secukupnya
Directions :
Haluskan bumbu bawang putih, ketumbar dan garam lalu tumis sampai berbau harum. Masukkan daging sapi setelah daging berubah warna masukkan irisan gula merah dan air asam. Masak hingga matang ....
Senin, 10 Januari 2011
Sup Ceker
Awalnya mungkin gara-gara Haura sering liat Mama makan ceker, maklum mama salah satu penggemar ceker sampai tulang terakhir ^_^ pokonya Mama kalau makan ayam/ceker pasti tulangnya bersiiiiiiiih banget. Dan ternyata menurun ke Haura :)hehe
Pertama sih masih sering Mama potekin *halah bahasanya* , mama pisah-pisahkan daging cekernya eh sekarang Haura sudah pintar makan sendiri , dulu saat yangtinya pertama kali lihat saja sampai kaget... "Anak 2 tahun sudah bisa makan ceker sampai bersih."
Ingredients :
10 buah ceker ayam
3 siung bawang putih dikeprak
wortel
buncis
jagung
daun seledri
garam gula secukupnya (dikiiiiiiiiiiiiiiit banget)
air
Directions :
Ceker di kukus selama 20 menit dengan api kecil (agar empuk)
Didihkan air lalu masukkan ceker yang telah dikukus dan bawang putih. Setelah tercium wangi bawang putih masukkan wortel setelah beberapa menit baru masukkan jagung dan buncis.
Jangan lupa garam dan gulanya yaaa. Terakhir masukkan irisan daun seledri..
Simple kan ???
Nutrisi di Balik Ceker
- Kandungan zat kolagen (chicken collagen extract) pada ceker ayam setara aktivitasnya dengan obat antihipertensi golongan ACE-inhibitor. Kolagen ceker ini bisa menurunkan kadar renin dalam plasma sehingga tidak mengungkit tekanan darah menjadi lebih tinggi. Penderita hipertensi sangat dianjurkan mengonsumsi ceker ayam.
- Kandungan zat kapur dan sejumlah mineral sehingga orang yang menderita rematik dianjurkan makan ceker ayam. Yang jelas, makan ceker ayam secara rutin mulai dianjurkan bagi penderita rematik.
- Kandungan Hydroxyapatite yang merupakan salah satu makanan untuk tulang. Karena itu, mengkomsumsi ceker ayam selain dapat memelihara kekuatan tulang, mencegah osteoporosis dan juga menjaga elastisitas kulit.
- Kandungan protein kolagen dalam ceker ayam juga sangat bagus buat pertumbuhan balita. Karena protein kolagen ayam memiliki antigen yang bersifat imunogenik yang mampu menghasilkan antibodi.
sumber : http://www.medicalera.com/index.php?option=com_myblog&show=nutrisi-di-balik-ceker-ayam.html&Itemid=314
Pertama sih masih sering Mama potekin *halah bahasanya* , mama pisah-pisahkan daging cekernya eh sekarang Haura sudah pintar makan sendiri , dulu saat yangtinya pertama kali lihat saja sampai kaget... "Anak 2 tahun sudah bisa makan ceker sampai bersih."
Ingredients :
10 buah ceker ayam
3 siung bawang putih dikeprak
wortel
buncis
jagung
daun seledri
garam gula secukupnya (dikiiiiiiiiiiiiiiit banget)
air
Directions :
Ceker di kukus selama 20 menit dengan api kecil (agar empuk)
Didihkan air lalu masukkan ceker yang telah dikukus dan bawang putih. Setelah tercium wangi bawang putih masukkan wortel setelah beberapa menit baru masukkan jagung dan buncis.
Jangan lupa garam dan gulanya yaaa. Terakhir masukkan irisan daun seledri..
Simple kan ???
Nutrisi di Balik Ceker
- Kandungan zat kolagen (chicken collagen extract) pada ceker ayam setara aktivitasnya dengan obat antihipertensi golongan ACE-inhibitor. Kolagen ceker ini bisa menurunkan kadar renin dalam plasma sehingga tidak mengungkit tekanan darah menjadi lebih tinggi. Penderita hipertensi sangat dianjurkan mengonsumsi ceker ayam.
- Kandungan zat kapur dan sejumlah mineral sehingga orang yang menderita rematik dianjurkan makan ceker ayam. Yang jelas, makan ceker ayam secara rutin mulai dianjurkan bagi penderita rematik.
- Kandungan Hydroxyapatite yang merupakan salah satu makanan untuk tulang. Karena itu, mengkomsumsi ceker ayam selain dapat memelihara kekuatan tulang, mencegah osteoporosis dan juga menjaga elastisitas kulit.
- Kandungan protein kolagen dalam ceker ayam juga sangat bagus buat pertumbuhan balita. Karena protein kolagen ayam memiliki antigen yang bersifat imunogenik yang mampu menghasilkan antibodi.
sumber : http://www.medicalera.com/index.php?option=com_myblog&show=nutrisi-di-balik-ceker-ayam.html&Itemid=314
Minggu, 09 Januari 2011
Banana Chesse Caramel
Jam dinding telah menunjukkan waktu pukul 11.00 WITA, semua kerjaan dah beres *kerjaan nyapu, ngepel, nyuci, nyuapin anak dll* ^_^hehe
Kebetulan lewat tukang pisang dan seperti biasa Mama beli pisang ambon *kesukaan Haura&Mama*
"Ma, mau goyeng pisang" duhhh mama males pasti menggunakan minyak yang banyak saat menggorengnya, eits tiba2 keinget sama si jeng hepi ^_^.... akhirnya nyoba deh bikin goreng pisang tapi kali ini bukan goreng pisang biasa *haiyahhh*, Mama coba modifikasi dengan ditambah keju dan caramel sebagai topping ^_^
Ingredients :
3 buah pisang ambon dipotong dadu
150 gr tepung terigu
2 sdm tepung beras
2 sdm gula putih
1/2 sdt garam
air secukupnya
2 sdm minyak sayur
keju parut sesuai selera
Caramel : 175 gr gula putih
50 ml air
1/2 sdt air jeruk
Description :
-Campurkan tepung terigu, tepung beras, gula putih, garam dan air aduk sampai rata (adonan agak kental)
- Masukkan pisan gyang telah dipotong-potong dadu ke dalam adonan
- Panaskan minyak sayur di atas wajan, setelah panas masukkan adonan pisang taburi dengan gula putih dan keju parut sesuai selera.
- Selagi menunggu adonan matang kita membuat caramel (Panaskan gula pasir dan air tanpa diaduk, cukup digoyang2 sesekali untuk meratakan gula yang belum mencair, tambah air jeruk, fungsinya mencegah kristal, panaskan sampai gula larut seluruhnya)
- Saat bagian bawah adonan matang balik setengah adonan menjadi dua bagian seperti gambar di bawah.
![]() |
adonan dibalik setengahnya |
Sajikan .....
Sama sekali gak nyangka Haura suka benget.... saat sesi pemotretan selesai *gaya benerrrr* ... dia yang dari tadi nongkrongin pisang di sebelah langsung maen comot dehhh ^_^
Sippp... percobaan kali ini berhasil..berhasil...berhasil .. *loncat-loncat gaya DORA* wkwkwkw
![]() |
yummy...delicious.. *gaya dora* |
Jumat, 07 Januari 2011
Roti goreng ragout
Roti tawar kalau sudah lebih dari 2 hari Mam jadi gak PD untuk dibuat roti bakar jadinya ya digoreng seperti ini untuk variasi juga. Camilan satu ini juga Haura & Papapnya suka karena memang pada dasarnya kami bertiga lebih suka yang gurih daripada yang manis ^_^ *soalnya dah pada manis sihhh* qiqiqi
Ingredients :
3 lembar roti tawar
1 buah telur
tepung roti
Ragout : 1 siung bawang merah
1 siung bawang putih
wortel dan kentang diiris dadu 0.5 x 0.5 cm secukupnya
seledri diiris
air secukupnya
susu UHT
tepung terigu
garam dan gula
minyak sayur
Directions :
Ragout : Panaskan minyak untuk menumis bawang merah dan bawang putih. Masukkan potongan wortel dan kentang lalu masukkan air secukupnya (minimal terendam).
Masukkan garam, gula, susu UHT. Setelah wortel dan kentang empuk masukkan terigu sedikit demi sedikit sampai mengental taburi dengan seldri. Diaduk sampai merata.
Roti tawar dibagi menjadi 4 bagian (dipotong diagonal) membentuk segitiga. Lalu masukkan isian ragout diantara roti, tekan-tekan pinggiran roti agar isi tidak keluar lalu lapisi dengan putih telur dan dibalur dengan toping roti. Setelah selesai digoreng sampai berwarna kekuningan ^_^
Ayam Kecap
Ayam kecap ini juga salah satu masakan yang cara pembuatannya cepat dan tidak banyak menggunakan minyak goreng. Bumbunya pun gampang saja bisa dihaluskan atau dirajang/diiris.. Kalau Mam sih berhubung senang iris mengiris *jadi gak banyak yang harus dicuci*hehe jadinya ya serba diiris ^_^
Ingredients :
1 kg gram ayam dipotong 14
7 siung bawang putih dikeprek lalu dicincang
1 siungbawang bombay cincang halus
3 buah cabe merah keriting diiris
5 sdm kecap manis *sesuai selera*
2 sdm saus tiram
1 sdm minyak ikan
2 sdm minyak goreng
air secukupnya
garam, gula putih, lada secukupnya
Directions :
Panaskan minyak goreng lalu tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
Setelah harum masukkan cabe merah keriting dan ayam setelah ayam agak berubah warna masukkan air, kecap manis, saus tiram dan minyak ikan. Tutup wajan diamkan sampai air menyusut dan bumbu menyerap ke dalam ayam (jangan lupa sesekali dibalik agar merata) ..
Ingredients :
1 kg gram ayam dipotong 14
7 siung bawang putih dikeprek lalu dicincang
1 siungbawang bombay cincang halus
3 buah cabe merah keriting diiris
5 sdm kecap manis *sesuai selera*
2 sdm saus tiram
1 sdm minyak ikan
2 sdm minyak goreng
air secukupnya
garam, gula putih, lada secukupnya
Directions :
Panaskan minyak goreng lalu tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
Setelah harum masukkan cabe merah keriting dan ayam setelah ayam agak berubah warna masukkan air, kecap manis, saus tiram dan minyak ikan. Tutup wajan diamkan sampai air menyusut dan bumbu menyerap ke dalam ayam (jangan lupa sesekali dibalik agar merata) ..
Tumis Tempe
Tempe kalau digoreng biasa enak sih apalagi pakai sambal tapi berhubung dalam rangka mengurangi konsumsi minyak goreng akhirnya ditumis langsung deh ... enak ko... bumbunya juga gampang ...
Ingredients :
100 gram tempe dipotong dadu
3 siung bawang merah diiris
2 siung bawang putih dikeprek lalu diiris
2 buah cabe merah keriting diiris
2 sdm kecap manis
1 sdt saus tiram
2 sdm minyak goreng
air secukupnya
garam dan gula putih secukupnya
Directions :
Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih sampai harum lalu masukkan cabe keriting, tempe, air, kecap manis, saus tiram, garam dan gula putih. Kecilkan api lalu tunggu sampai air habis dan menyerap ke dalam tempe ... angkat dan sajikan ^_^
Ingredients :
100 gram tempe dipotong dadu
3 siung bawang merah diiris
2 siung bawang putih dikeprek lalu diiris
2 buah cabe merah keriting diiris
2 sdm kecap manis
1 sdt saus tiram
2 sdm minyak goreng
air secukupnya
garam dan gula putih secukupnya
Directions :
Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih sampai harum lalu masukkan cabe keriting, tempe, air, kecap manis, saus tiram, garam dan gula putih. Kecilkan api lalu tunggu sampai air habis dan menyerap ke dalam tempe ... angkat dan sajikan ^_^
Tumis Kangkung
Masakan paling simple sedunia *lebayyyyyyyyyyy* yang bikin lama motong2 daunnya sih :)hehe sisanya tinggal tumis-tumis , masak-masak, goreng-goreng *sambil nyanyi*. Kali ini mam buatnya gak pakai cabe keriting atau cabe rawit soalnya Haura ikut makan ... *mengalahhhhhhh*
Ingredients :
2 ikat kangkung diambil batang dan daun yang muda saja
2 siung bawang putih diiris
2 siung bawang merah diiris
1 buah tomat diiris
2 buah cabe keriting *saat ini tidak pakai alias sesuai selera*
5 buah telur puyuh *sesuai selera*
2 sdm minyak goreng
garam gula secukupnya
Directions :
Panaskan minyak masukkan bawang merah, bawang putih , cabe keriting/rawit, setlah wangi masukkan tomat. Masukkan kangkung sedikit demi sedikit masak sampai agak sedikit layu oya jangan lupa garam gulanya yaaa kalau ingin lebih enak pakai saus tiram juga bisa....
Sebelum terllau layu matikan api lalu angkat ... jangan terlalu lama menumisnya ...
notes :
ala hepikol (happycall doublepan) masukkan bumbu tumis sebentar, masukkan kangkung, garam gula... bolak balik.. jadi dehhhhhhhh ^_^ sebentar bangetttttt
Ingredients :
2 ikat kangkung diambil batang dan daun yang muda saja
2 siung bawang putih diiris
2 siung bawang merah diiris
1 buah tomat diiris
2 buah cabe keriting *saat ini tidak pakai alias sesuai selera*
5 buah telur puyuh *sesuai selera*
2 sdm minyak goreng
garam gula secukupnya
Directions :
Panaskan minyak masukkan bawang merah, bawang putih , cabe keriting/rawit, setlah wangi masukkan tomat. Masukkan kangkung sedikit demi sedikit masak sampai agak sedikit layu oya jangan lupa garam gulanya yaaa kalau ingin lebih enak pakai saus tiram juga bisa....
Sebelum terllau layu matikan api lalu angkat ... jangan terlalu lama menumisnya ...
notes :
ala hepikol (happycall doublepan) masukkan bumbu tumis sebentar, masukkan kangkung, garam gula... bolak balik.. jadi dehhhhhhhh ^_^ sebentar bangetttttt
Kamis, 06 Januari 2011
Puding Semangka
Semangka salah satu buah favorit kami bertiga tapi kadang kebiasaan jeleknya kalau sudah 'ngendon' di lemari es dua hari agak kurang semangat makannya. Menurut Papap sih jadi agak-agak layu gitu padahal engga juga.. Iseng-iseng dibuat puding aja deh.....
Dapur berasa hebohhhh banget.... soalnya bener2 kaya percobaan.... semua bahan sudah tersedia...
Ingredients :
1/2 kepala semangka tanpa biji berukuran sedang
1 bungkus agar-agar
air
Directions :
1. didihkan agar-agar dengan air
2. Setelah mendidih diamkan sesaat, saat sudah hangat baru masukkan semangka yg telah diblender lalu masukkan kembali ke dalam kulit semangka. Diamkan sampai dingin ^_^
Dapur berasa hebohhhh banget.... soalnya bener2 kaya percobaan.... semua bahan sudah tersedia...
Ingredients :
1/2 kepala semangka tanpa biji berukuran sedang
1 bungkus agar-agar
air
Directions :
1. didihkan agar-agar dengan air
2. Setelah mendidih diamkan sesaat, saat sudah hangat baru masukkan semangka yg telah diblender lalu masukkan kembali ke dalam kulit semangka. Diamkan sampai dingin ^_^
Asinan Jakarta
Duluuuuuuuuu waktu mam masi kerja kantoran setiap hari Jumat suka ada OB yang jualan ini .. ini lah saat pertama mama jatuh cinta sama yang namanya Asinan Jakarta...
Tapi setiap pulang ke Jakarta ko susah banget ya nyarinya.. berarti kalau diinget-inget.. terakhir makan asinan ini hampir 3.5 tahun yang laluuuuuuuuuuuuuu ... huhuhu
Dan tiba-tiba aja pengen banget makan asinan ini ... dan seperti biasa pula .. 'terpaksa' harus bikin sendiri :(
Resepnya dibantuin nyari sama Mak Aya dan mama sedikit modifikasi sendiri :)hehe
Ingredients :
100 gr sawi (harusnya sawi asin tapi mama pakai sawi yang direbus aja)
1 bh ketimun, potong dadu
50 gr taoge
50 gr kol tanpa tulang, iris tipis
50 gr wortel (direndam air garam)
30 gr selada diiris
1/2 bh tahu putih dikukus
1 bh kerupuk mi, goreng
10 grm kacang tanah, goreng
50 grm mi kering, rebus
10 lbr daun selada, potong kasar
BUMBU, haluskan :
100 gr kacang tanah goreng
2sdm ebi sangrai
7 bh cabe merah (sesuai selera)
5 bh cabe rawit (sesuai selera)
2 sdm air jeruk lemon
2 sdm air asam jawa
1/2 sdm garam
200 gr gula merah, disisir
150 gr gula pasir
500 ml air
Descriptions :
Buat kuahnya lebih dahulu. Rebus air bersama bumbu halus, air asam. air perasan jeruk lemon, garam, gula pasir, gula merah hingga mendidih dan kental. Dinginkan.
Taruh sayuran, mi, tahu, dan kacang tanah goreng dalam mangkuk. Siram dengan kuahnya. Taburi kerupuk. Sajikan.
sstttttttt.... kirain hubby gak suka eh pas lihat langsung minta dibuatin juga trus abisssssssssssssssssssss ^_^
"Apaan sih ini ??? ko enak yaa." hehe ternyata baru pertama kali makan asinan jakarta ....
Tapi setiap pulang ke Jakarta ko susah banget ya nyarinya.. berarti kalau diinget-inget.. terakhir makan asinan ini hampir 3.5 tahun yang laluuuuuuuuuuuuuu ... huhuhu
Dan tiba-tiba aja pengen banget makan asinan ini ... dan seperti biasa pula .. 'terpaksa' harus bikin sendiri :(
Resepnya dibantuin nyari sama Mak Aya dan mama sedikit modifikasi sendiri :)hehe
Ingredients :
100 gr sawi (harusnya sawi asin tapi mama pakai sawi yang direbus aja)
1 bh ketimun, potong dadu
50 gr taoge
50 gr kol tanpa tulang, iris tipis
50 gr wortel (direndam air garam)
30 gr selada diiris
1/2 bh tahu putih dikukus
1 bh kerupuk mi, goreng
10 grm kacang tanah, goreng
50 grm mi kering, rebus
10 lbr daun selada, potong kasar
BUMBU, haluskan :
100 gr kacang tanah goreng
2sdm ebi sangrai
7 bh cabe merah (sesuai selera)
5 bh cabe rawit (sesuai selera)
2 sdm air jeruk lemon
2 sdm air asam jawa
1/2 sdm garam
200 gr gula merah, disisir
150 gr gula pasir
500 ml air
Descriptions :
Buat kuahnya lebih dahulu. Rebus air bersama bumbu halus, air asam. air perasan jeruk lemon, garam, gula pasir, gula merah hingga mendidih dan kental. Dinginkan.
Taruh sayuran, mi, tahu, dan kacang tanah goreng dalam mangkuk. Siram dengan kuahnya. Taburi kerupuk. Sajikan.
sstttttttt.... kirain hubby gak suka eh pas lihat langsung minta dibuatin juga trus abisssssssssssssssssssss ^_^
"Apaan sih ini ??? ko enak yaa." hehe ternyata baru pertama kali makan asinan jakarta ....
Sate Sapi Maranggi
Tahun baru sudah lewat, Idul Adha apalagi.. tapi ci papap tiba-tiba ingin dibuatkan sate. Entah namanya sate apa tapi yang pasti di keluarga besarku kalaau 'nyate' bumbunya seperti ini .. yaaaa anggap lah 'Maranggi-maranggian' hehehe. Dengan bumbu ini sate bisa langsung damakan karena dagingnya sudah diberi bumbu tapi biasanya paling enak dicocol pakai sambal kecap ^_^
Ingredients :
500 gram daging sapi dipotong dadu
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3 sdm air asam jawa
gula merah secukupnya
garam secukupnya
Directions :
Haluskan bumbu bawang putih, ketumbar, gula merah dan garam lalui masukkan air asam. Daging yang telah dipotong dadu masukkan ke dalam tusuk sate. Rendam daging selama 15 menit dengan bumbu yang telah dihaluskan (lebih baik disimpan di lemari es) sehingga bumbu menyerap.
Lalu bakar dehhhhhhhhhh.......... (sst.. aku bakarnya di miss hepi..alias happycall doublepan)
oya untuk sambal kecap ...
- rajangan cabe rawit, bawang merah dan tomat lalau disiram dengan kecap manis... simpleeeeeeeeeeeee ^_^
Ingredients :
500 gram daging sapi dipotong dadu
5 siung bawang putih
1 sdm ketumbar
3 sdm air asam jawa
gula merah secukupnya
garam secukupnya
Directions :
Haluskan bumbu bawang putih, ketumbar, gula merah dan garam lalui masukkan air asam. Daging yang telah dipotong dadu masukkan ke dalam tusuk sate. Rendam daging selama 15 menit dengan bumbu yang telah dihaluskan (lebih baik disimpan di lemari es) sehingga bumbu menyerap.
Lalu bakar dehhhhhhhhhh.......... (sst.. aku bakarnya di miss hepi..alias happycall doublepan)
oya untuk sambal kecap ...
- rajangan cabe rawit, bawang merah dan tomat lalau disiram dengan kecap manis... simpleeeeeeeeeeeee ^_^
Minggu, 02 Januari 2011
Brownies Kukus Ketan Hitam
BAHAN A:
6 butir telur ayam
250 gr gula pasir
1 sdt garam
1/2 sdt vanili cair
10 gr TBM/pelembut kue
BAHAN B;
175 gr tepung ketan hitam
100 gr tepung protein sedang
50 gr susu bubuk
1/2 sdt baking powder
BAHAN C:
150 ml mentega
100 gr coklat batang
(Panaskan mentega lalu masukkan coklat aduk sampai larut)
CARA MEMBUAT:
1. Siapkan wadah dan mixer, kocok bahan hingga mengembang.
2. Campur rata Bahan B lalu masukkan ke dalam kocokan Bahan A. Kocok dengan kecepatan rendah.
3. Masukkan Bahan C , aduk rata dengan spatula.
4. Siapkan loyang, masukkan adonan lalu kukus selama +/- 45 menit. Angkat, dinginkan.
Dinginkan dan keluarkan dari cetakan lalu sajikan
Note : Untuk mengecek adonan sudah matang atau belum tusukkan tusuk gigi ke dalam adonan jika sudah tidak ada yang lengket berarti adonan telah matang ^_^